Senin, 28 Februari 2011

Samsung W899 Smarthone Android 2011

Samsung W899 Smarthone Android 2011 – Ingin segera Melengkapi kesempurnaan jajaran handset Android-nya, belum lama ini Samsung W899 telah meluncurkan device gadget terbaru yang sepertinya memang ditujukan untuk para penggila smarthone bermodel clamshell, Dan bukan hanya itu saja, Samsung W899 hadir dengan dual Super AMOLED multitouch 3.3 inci. Layar pertama terletak di bagian depan dan ketika ponsel ini dibuka maka akan tampak layar kedua di bagian atas dan number pad di bagian bawah.
Itu berarti Anda bisa memilih antara keyboard virtual atau keyboard fisik di bagian dalam. Bukan hanya dua layar, Samsung W899 juga telah dilengkapi dual konektivitas yaitu CDMA/EVDO dan juga dilengkapi dengan GSM/UMTS. Dengan mengandalkan prosesor 1 GHz sebagai dapur pacu dan memori internal 512 MB yang telah berjalan pada sistem operasi Android 2.2 (Froyo).
Samsung W899 Smarthone Android 2011
Dalam melengkapi pesonanya, Samsung W899 juga membenamkan dua kamera sebesar 5 megapiksel Rear Camera dan VGA Front Facing Camera, plus koneksi tambahan seperti WiFi, Bluetooth, mobile hotspot, GPS, dan slot kartu microSD. Namun sedikit yang disayangkan, “Samsung W899? Untuk saat ini hanya tersedia di pasar Cina melalui jaringan operator China Telecom saja. Sampai artikel tentang Samsung W899 Smarthone Android 2011 ini dibuat belum ada konfirmasi mengenai berapa kisaran harga serta rencana akan diperluasnya pasar Samsung W899 ke negara lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar